• MADRASAH ALIYAH NEGERI BULUNGAN
  • MANDIRI BERPRESTASI

MAN BULUNGAN MENUTUP PESANTREN RAMADHAN DENGAN KHATAMAN AL-QUR’AN DAN MUSHOFAHAH

Tanjung Selor ( Humas MAN Bulungan ). Khataman Al-Qur’an dan Mushofahah mengisi penutupan Pesantren Ramadhan di MAN Bulungan, Kamis (20/3/2025).

Peserta Pesantren Ramadhan yang merupakan siswa kelas X nampak lancar dan bersemangat saat membacakan surat surat dari juz ketiga puluh dari Al-Qur’an. Mereka menutupinya dengan membacakan doa khatam Qur’an yang dipimpin oleh Bapak Ahmad Sofyan Hadi, S.Pd.I., M.Pd dan Bapak Ulil Aydi, S.Pd., M.Pd

Ahmad Sofyan Hadi, S.Pd.I., M.Pd selaku Guru Agama MAN Bulungan saat menutup kegiatan Pesantren Ramadhan mengajak seluruh komponen madrasah agar lebih memperhatikan Al-Qur’an bukan hanya pada bulan Ramadhan saja tetapi juga pada bulan bulan lainnya, sehingga bisa lebih memahami dan melaksanakan ajaran Al-Qur’an secara benar dalam kehidupan sehari hari.

“Al-Qur’an merupakan pedoman serta petunjuk bagi Umat Islam yang harus dipahami dan diamalkan bagi kita untuk keselamatan hidup di dunia dan akhirat.” Ujarnya

Saat menutup kegiatan Pesantren Ramadhan, Kepala Madrasah Ibu Nanik Murtiani, S.Pt juga menjelaskan bahwa program Pesantren Ramadhan dilaksanakan setiap tahunnya di MAN Bulungan, di mana bertujuan antara lain untuk mengisi dan menyemarakan bulan Ramadhan di madrasah dengan kegiatan yang bernuansa keislaman. MAN Bulungan melaksanakan kegiatan Pesantren Ramadhan selama 12 hari yakni sejak tanggal 6-21 Maret 2025 dengan tema Mempersiapkan Generasi Muda Muslim yang Berilmu, Bertaqwa dan Berakhlak Mulia

Dengan berakhirnya pesantren Ramadan dan berhasilnya khatam Al-Quran bersama-sama, para Peserta Pesantren Ramadhan MAN Bulungan meraih berkah dan keberkahan di bulan suci ini. Semoga kegiatan ini menjadi ladang amal yang mengalirkan berkah bagi mereka dan menjadi inspirasi bagi pesantren-pesantren lainnya. (ant)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MAN BULUNGAN GELAR PENYEMBELIHAN HEWAN KURBAN

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan). Dalam semangat Hari Raya Idul Adha 1446 H, Madrasah Aliyah Negeri Bulungan menggelar kegiatan penyembelihan hewan kurban, Tahun ini, MAN Bulungan m

07/06/2025 23:22 WIB - Administrator
MAN BULUNGAN TERIMA KUNJUNGAN DARI BPKP PROVINSI KALIMANTAN UTARA

Tanjung Selor ( Humas MAN Bulungan ). Madrasah Aliyah Negeri Bulungan menerima kunjungan dari tim Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalimantan Utara dalam rang

07/06/2025 23:18 WIB - Administrator
PANITIA PPDB MAN BULUNGAN GELAR TES WAWANCARA DAN MENGAJI

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan) – Setelah melewati pendaftaran online dan verifikasi berkas pendaftaran PPDB tahun ajaran 2025/2026, MAN Bulungan menggelar tes wawancara dan

02/06/2025 22:58 WIB - Administrator
DUA PESERTA DIDIK MAN BULUNGAN LANJUT OLIMPIADE BAHASA ARAB KE-8 TINGKAT KABUPATEN/KOTA

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan). Kegiatan Olimpiade Bahasa Arab (OBA) merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh Forum Musyawarah Guru Mata Pelajaran (F-MGMP) Bahasa Arab s

24/05/2025 17:43 WIB - Administrator
MONITORING PENGAWAS MADRASAH TERHADAP PELAKSANAAN SUMATIF AKHIR TAHUN (SAT) MEMASTIKAN KELANCARAN DAN KUALITAS UJIAN

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan). Pelaksanaan Sumatif Akhir Tahun (SAT) berlangsung mulai tanggal 19 Mei - 5 Juni 2025, sebanyak 292 Peserta didik kelas X dan XI yang mengikuti Suma

23/05/2025 09:38 WIB - Administrator
MAN BULUNGAN LAKSANAKAN UPACARA PERINGATAN 117 TAHUN KEBANGKITAN NASIONAL

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan). Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang ke-117 Tahun yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2025, MAN Bulungan laksanakan upac

23/05/2025 09:36 WIB - Administrator
KEPALA MADRASAH TINJAU PELAKSANAAN SUMATIF AKHIR TAHUN (SAT)

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan) - Peserta Didik MAN Bulungan mengikuti pelaksanaan Sumatif Akhir Tahun (SAT) yang dilaksanakan selama 12 hari dari tanggal 19 Mei sampai 5 Juni 2025

23/05/2025 09:29 WIB - Administrator
KUNJUNGAN KERJA KEMENTERIAN AGAMA RI

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan). Kementerian Agama Republik Indonesia melakukan Kunjungan Kerja di MAN Bulungan pada, Kamis (8/5/2025).

23/05/2025 09:24 WIB - Administrator
MONITORING DAN EVALUASI SEKOLAH RAMAH ANAK

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan). Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Provinsi Kalimantan Utara melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) berkala terhadap sek

23/05/2025 09:20 WIB - Administrator
PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL, MAN BULUNGAN GELAR UPACARA BENDERA

Tanjung Selor (Humas MAN Bulungan). 2 Mei adalah tanggal bersejarah bagi seluruh masyarakat Indonesia, khususnya institusi pendidikan.Peringatannya ditandai dengan upacara bendera. Demi

03/05/2025 08:52 WIB - Administrator